Lomba krenova menjadi suatu kegiatan tahunan yang diadakan disetiap kabupaten, dengan menjaring beberapa inventor. Dimana Setelah berhasil lolos dalam seleksi krenova kabupaten nantinya akan dikirim lagi ke dalam krenova tingkat provinsi. Selasa, 18 Oktober 2022 tim KRENOVA SMK Wisudha Karya Kudus telah mengikuti lomba krenova tingkat provinsi yang di selenggarakan di Semarang.  SMK Wisudha Karya Kudus melombakan inovasi yang berjudul KATORANG SAKTI (Kacamata Tongkat Sakti), dan berhasil menduduki peringkat harapan ke-7 dalam kategori KRENOVA dari 39 Kabupaten. Lomba tersebut juga diikuti masyarakat luar tidak hanya pelajar saja. Mulai dari bapak-bapak, ibu-ibu, mahasiswa, dan pelajar. Acara lomba tersebut berlangsung selama 3 hari, mulai tanggal 17-20 Oktober 2022.