Sabtu, 17/9/22 SMK Wisudha Karya Kudus telah melaksanakan acara “Pengukuhan taruna baru dan kenaikan tingkat taruna pelayaran SMK Wisudha Karya Kudus tahun 2022”, dengan jumlah 176 perwira pelaut dengan ijazah ANT-IV maupun ATT-IV dari alumni angkatan 1, angkatan 2, dan angkatan 3. Kenaikan tingkat dihadiri oleh beberapa tamu VIP yang telah diundang beberapa diantaranya: Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah III Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jawa Tengah yang dalam hal ini diwakili oleh bapak Drs. Haryono selaku Plt. Kasie SMK Cabag Dinas Wilayah III Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jawa Tengah, Ketua Yayasan Pembina SMK Wisudha Karya Kudus bapak Drs. Sudjatmiko, M.Pd, Sekertaris Yayasan Pembina SMK Wisudha Karya Kudus bapak Drs. Sudirman dan juga dihadiri oleh pengawas SMK Cabang Dinas Pendidikan Wilayah III Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jawa Tengah ibu Dr. Yuli Rifiani, M.Pd,
Dalam acara tersebut terdapat beberapa susunan acara, yang dilampirkan sebagai berikut :
- Persiapan peserta upacara
- Performence penampilan tari kretek
- Upacara kenaikan tingkat
- Prosesi penyematan emvolet
- Penandatanganan MOU PT. Jembatan Nusantara
- Penampilang naga leong
- Penampilan angklung
- Penampilan persembahan taruna
- Angkatan 6 (Modern dance)
- Penampilan gabungan seni bela diri
- Atraksi senam Balok & Halang rintang
- Penampilan Marching Band
Salah satu tujuan diadakannya kegiatan ini adalah untuk menumbuhkan pribadi yang mandiri, beretika dan berakhlak mulia, sehingga dikemudian hari menjadi perwira tangguh yang handal dan penuh tanggung jawab dalam menjalankan tugas. Adapun perusahaan yang telah memberikan kepercayaan kepada pelaut produk SMK Wisudha Karya Kudus untuk berkarier di dalamnya, yaitu PT. Jembatan Nusantara, dan dalam acara ini juga SMK Wisudha Karya Kudus resmi menjalin kerja sama dengan PT. Jembatan Nusantara dengan di tandainya penandatanganan perjanjian kerjasama antara SMK Wisudha Karya Kudus dengan PT. Jembatan Nusantara yang di wakili oleh bapak Tri Hariyono, selaku manager SDM PT. Jembatan Nusantara Ferry. Selama acara berlangsung mulai dari awal sampai akhir berjalan dengan baik tanpa ada kendala.